Perjalanan dan perjalanan

Perjalanan dan perjalanan

Perjalanan dan perjalanan
Coba lihat rembulan di atas awan
Tak pernah berhenti dan diam
Selalu bergerak kedepan mengikuti aturan

Caba amati dengan ilmu pengetahuan
Bumi yang kita pijak itu tidak diam
Tapi berjalan mengikuti suatu aturan
Yang telah di perintahkan Tuhan

Apa kita mengira gunung itu diam
Mereka berjalan laksana jalan nya awan
Hanya panca indra tak mempu menterjemahkan
Hingga menganggap gunung itu pasif dan diam

Mari amati wajah kota di wilayah kita
Apakah stagnan atau ada perubahan?
Dulu transpotasi andong bertebaran
Kini mobil banyak lalu lalang di jalan raya

Mari kita amati mawar di kebun kita
Mereka terus berkembang dan berganti rupa
Begitu halusnya perubahan yang ada
Sehingga kita menganggap biasa saja

Bagaimana dengan diri kita?
Jika diam pasti ketinggalan kereta
Apalagi berjalan berbalik arah
Akan menubruk perjalanan yang sudah mengarah

Pandangan harus mengarah kedepan
Langkah tidak boleh berhenti dan harus berjalan
Kanan kiri adalah jurang yang teramat dalam
Jika melampaui batas jatuh tergelincir melayang

Kemana kita memohon pertolongan?
kepada ilmu pengetahuan yang selalu terjadi perubahan?
kepada teman yang sulit di raba hatinya terdalam?
kepada Tuhan yang selalu mengulurkan Tangan untuk menyelamatkan?

edy malang, 250917

Leave a comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.