Ilmu

Ilmu

Jika ilmu tumbuh di batu
Bagai melukis aksara dipasir, rapuh
Sebentar musnah ditelan ombak menderu
hanya lumut hijau make up penutup tubuh

jika tumbuh di tanah gembur
bagai pohon tumbuh subur
batangnya tinggi besar menjulur
daunnya rindang sejukkan yang berteduh

ilmu jatuh dari panca indra
bilik gelap tetap gelap gulita
jika pintu tidak di buka tuannya
meski matahari menyapa dengan cahaya

bilik gelap tetap gelap gulita
jika merasa mampu dan bisa
jika menganggap rendah sesama
jika didalam hati tersumpal sombong dan pongah

ilmu dari kedalaman rasa
ilmu yang datang dari Tuhannya
berupa wahyu dan ilham
tak bisa di pahami kapan datang

tidak bertele-tele dan banyak teori
kata-katanya mudah di cerna hati
yang mendengar terpanah membenarkan
meski saat itu mengingkari karena keadaan

edy malang, 061017

Leave a comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.